Senin, 23 Januari 2012

DESKRIPSI DEVISI HIMBIO 2012

Biro Rumah Tangga

Adalah sebuah biro yang bertugas mengurusi, menjaga dan memelihara inventaris se HIMBIO, baik itu yang berupa barang, buku- buku maupun surat dan arsip-arsip penting. Selain itu juga bertuygas menginventarisasi aset HIMBIO yang belum ada dan dibutuhkan demi kelancaran kinerja pengurus HIMBIO. BIRTA juga ikut berperan dalam mengawasi dan menjaga keamanan, kebersihan, dan kenyamanan kesekretariatan HIMBIO.

Kuota pengurus: 4 orang

Biro Kewirausahaan

Biro kewirausahaan merupakan sebuah biro dalam HIMBIO yang bergerak dibawah pengawasan bendahara. Biro kewirausahaan membantu perekonomian dalam HIMBIO dengan menyediakan barang dan jasa bagi konsumen baik didalam maupun diluar HIMBIO. Hasil penjualan barang dan pelayanan jasa tersebut sepenuhnya diberikan kepada HIMBIO melalui bendahara HIMBIO. Karir kewirausahaan diharapkan dapat mendukung kesejahteraan warga HIMBIO karena menghasilkan imbalan financial yang nyata.

Biro kewirausahaan bergerak di dua bidang, yakni bidang akademik dan bidang non-akademik. Bidang akademik artinya biro kewirausahaan mengusahakan pendapatan financial dari kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan masalah akademik. Sedangkan yang non-akademik adalah mengusahakan financial melalui segala macam cara yang menghasilkan keuntungan dan yang pastinya melalui cara yang benar dan tidak bertentangan dengan hukum.

Meskipun hasil yang akan didapatkan dari sebuah usaha kewirausahaan sangat menggiurkan, namun banyak juga masalah dan tantangan yang harus dihadapi oleh para wirausahawan (dalam hal ini adalah kabiro dan staff kewirausahaan). Masalah-masalah tersebut antara lain kemungkinan gagal yang cukup besar dan tidak adanya jaminan akan sebuah kesuksesan, banyaknya waktu yang tersita dan pengorbanan akan sebuah kerja keras. Seorang wirausahawan harus siap menerima berbagai resiko yang berhubungan dengan kegagalan usaha. Tantangan berupa kerja keras, tekanan emosional dan resiko meminta tingkat komitmen dan pengorbanan jika memang mengharapkan mendapatkan hasil yang optimal.

Kuota pengurus biro kewirausahaan = 3 orang


DKI

DKI HIMBIO merupakan salah satu dari departemen kerohanian HIMBIO yang menangani kegiatan Islam dan mengurusi segala aspek yang berkaitan dengan keIslaman di HIMBIO

Kuota yang diharapkan adalah 4 orang

DKK

Deskripsi:

Divisi yang disediakan sebagai wadah untuk komunitas mahasiswa Kristen dan Katolik himbio agar bisa saling menjangkau, memperhatikan, saling menguatkan dan mendukung dalam komunitas tersebut melalui sharing.

Tujuan:

Membawa mahasiswa Kristen dan katolik supaya semakin dekat dengan Tuhan dan memiliki landasan hidup yang kuat.

Proker:

1. Gathering dengan mahasiswa baru departemen Biologi.

2. Gatehering rutin yang dilaksanakan sebulan sekali (Gathering Bulanan).

Kuota:

4 orang dari mahasiswa Kristen dan katolik himbio.

Divisi KESMA

Kesma atau kesejahteraan mahasiawa adalah divisi yg mengurusi ttg mahasiswa dan bagaimana cara menyejahterakan mahasiswa , hha

Kesma mbutuhkan 3 staf dg rincian

1`. Penangguing jawab pw

2, mngurusi masalah beasiswa himbio dan mahasiswa berprestasi

3,maslah orang meninggal dan audience

Divisi SOSMA

Divisi Sosma merupakan divisi yang bergerak di bidang sosial, tidak terbatas hanya pada kalangan mahasiswa, tapi juga berhubungan langsung dengan masyarakat luas.

Kuota staff sosma: 6 dan 1 kadiv,totalnya 7 bocah

DIVISI PORA

· Deskripsi :

Div.PORA yakni divisi yang berfungsi sebagai wadah / tempat mengembangkan dan bakat dan minat mahasiswa Departemen Biologi FSAINTEK dalam bidang olahraga.

· Kuota : 4 orang

Divisi personalia

DESKRIPSI : Improvement quality of HIMBIO’S organizers

Kuota : 4 staff

KADERISASI

Deskripsi : tempatnya mengoptimalkan potensi HIMBIONIST (KADER HIMBIO). IT’S ALL ABOUT HIMBIO’S FATE

Kuota : 4 orang

MEDIA

Deskripsi :

Divisi Media adalah divisi yang berada di bawah naungan Departemen Komunikasi dan Informasi (Kominfo). Tugas dari Divisi ini adalah memberi informasi kepada pihak internal HIMBIO. Divisi ini memiliki beberapa program kerja, antara lain:

1. Pembuatan Mading

2. Pembuatan Majalah LOCUS

3. Pengaturan dan Pengarsipan Dokumentasi Kegiatan

4. Lomba desain kaus dan Lomba Fotografi yang digabung dalam acara 3G

5. Pembuatan buletin yang digabung dengan buletin FORMAT

Kuota Divisi : 5 orang

JARINGAN

Deskripsi devisi jaringan adalah yang mengkoneksikan HIMBIO dengan “dunia luar “ ex : IMTLI, IKAHIMBI, alumni, atau instansi-instansi yang akan bekerjasama dengan HIMBIO

Staff 4 orang

KEILMUAN

Definisi: salah satu devisi HIMBIO yang bertugas untuk mengkoordinir kebutuhan warga berkaitan dengan keilmuan

Jumlah tim : 6 orang

2 komentar:

Asrie Isnia Karina mengatakan...

divisi personalia itu spesifikasinya seperti apa ya ? mhon infonya . thx :)

himbio.unair mengatakan...

trimakasih dik asrie atas pertanyaannya
jadi inti dari tugasnya divisi personalia itu dapat mengurusi pengurus HIMBIO dari recruitment, pelatihan dll...